Masyarakat keluhkan Harga Cabe Naik - Sepekan Belakangan ini, Harga cabai merah di sejumlah Pasar Tradisional di Pekanbaru mulai merangkak naik. Pasalnya saat ini harga cabai di jual pedagang perkilonya berkisar Rp. 40.0000. Sangat jauh berbeda dengan harga sebelumnya yang hanya berkisar Rp. 16.000-20.000/kg.
Berdasarkan pantauan Haluan Riau di Pasar Tradisional Cik Puan Jalan Tambusai Pekanbaru, Minggu (3/2) kenaikan harga cabai menurut pedagang akibat musim hujan berkepanjangan. Sehingga pasokan cabai dari Sumatra Barat dan Sumatra Utara cendrung dibawa ke pulau Jawa.
Hal tersebut sangat dikeluhkan masyarakat, pasalnya jika seminggu selalu menghabiskan satu kilogram cabe untuk makanan sehari-hari terpaksa berkurang mejadi setengahnya karena harga cabe tersebut cukup mahal.
"Ya mau bagaimana lagi, terpaksa kita kurangi mengkonsumsi yang pedas-pedas untuk sementara waktu,"Ungkap Reni (48) seorang warga Sukajadi kepada Haluan Riau.
Sementara Awal (31) dari pihak pedagang mengatakan kenaikan ini terpaksa dilakukan, karena tingginya permintaan tidak sesuai dengan pasokan yang ada dikota Pekanbaru. sehingga mau tidak mau hukum ekonomi secara otomatis akan berlaku.
"Pasokan cabai ke sejumlah pasar mulai berkurang sejak kemarin. Sementara permintaan akan cabai terus meningkat.Akibatnya terjadi kenaikan harga yang dilatarbelakangi oleh minimnya pasokan cabai dari Sumbar dan Sumut, " ujarnya
Lebih lanjut, Ia mengatakan bukan hanya cabai saja yang mengalami kenaikan, malainkan hampir seluruh sembako seperti telor, beras, daging dan beberpa bahan pokok lainnya juga mengalami kenaikan. hal tersebut dikarenakan kurangnya pasokan dan kondisi cuaca yang kurang bagus.
7 comments:
harga sembako serba naik zz
Terima kasih atas informasinya sangat membantu dan memberikan pengetahuan lebih bagi pembaca, berita yang disajikan bermutu dan mudah untuk dipahami, sukses terus
Semoga harga cabe bisa stabil lagi ya.. thanks infonya gan ;)
semuanya pada naik, engga cuman cabe aja gan. terima kasih banyak gan buat infonya
thanks atas infonya
bermanfaat dan sukses terus
artikelnya bagus
saya tunggu artikel lainnya
makasih gan info nya.....
Post a Comment